Wallstraße 19, 01067 Dresden
0351-65677400
mail.formid@gmail.com

Internationale Weihnachtsfeier 2018 di TU Dresden

Internationale Weihnachtsfeier 2018 di TU Dresden

Seperti tahun-tahun sebelumnya kembali TU Dresden menggelar acara Internationale Weihnachtsfeier. Acara pada tahun ini diadakan pada hari Jumat, 7 Desember 2018 dan bertempat di Hörsaalzentrum TU Dresden, Bergstraße 64, Dresden. Tidak seperti tahun-tahun sebelumnya. Pada acara kali ini Indonesia menjadi sorotan utama dalam pagelaran budaya yang diadakan di acara tersebut. Melalui kesempatan ini pula FORMID e.V menampilkan sekiranya tiga budaya Indonesia untuk menghibur para tamu di acara natal tersebut. Tari Jaipong merupakan penampilan pertama FORMID e.V sekaligus pembuka acara natal tersebut. Setelah itu pemainan sapek oleh Sdr. Budi Santoso dan kawan-kawan berhasil menghipnotis seluruh penonton dengan membawakan musik tradisional Indonesia melalui irama dari sitar kalimantan tersebut. Hampir di penghujung acara, lagi-lagi penonton dibuat kagum akan penampilan grup angklung FORMID e.V yang membawakan dua buah lagu yaitu Manuk Dadali dan Hark the Herald Angels Sing.

Tidak hanya penampilan budaya saja, FORMID e.V juga membuka bazaar makanan dan mencoba mempromosikan khazanah makanan Indonesia ke para tamu di acara natal tersebut. Adapun penganan yang dijual di bazaar antara lain seperti nasi kuning, pisang goreng, tempe mendoan, cilok, nagasari dan lainnya. Animo pengunjung amatlah tinggi terhadap makanan Indonesia, alhasil dalam tempo singkat makanan-makanan tersebut ludes terjual. Akhir kata, penulis mengucapkan terima kasih kepada para oknum yang terlibat dalam acara natal tersebut yang namanya tidak dapat disebut satu persatu. Semoga suka cita natal dan semangat tahun baru bisa menyertai kita semua untuk menjadi manusia yang lebih baik lagi dari tahun-tahun sebelumnya!

Penulis : Jayanto Halim

[*] Die Fotos sind da und ihr könnt sie gern teilen, markieren und für eure privaten Zwecke und im Sinne eurer ehrenamtlichen Aktivitäten verwenden. Bitte gebt aus Copyright-Gründen bei der Verwendung an anderer Stelle immer die Autorin an: www.katja-springer.net.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *